Babinsa Koramil 02/Susut Hadiri Acara Perpisahan Siswa Kelas IX SMP Negeri 1 Susut

Keterangan foto : Babinsa Koramil 02/Susut Hadiri Acara Perpisahan Siswa Kelas IX SMP Negeri 1 Susut
banner 120x600

Babinsa Desa Sulahan, Personil Koramil 02/Susut Kodim 1626/Bangli, Sertu I Nengah Yadnya, menghadiri perpisahan siswa-siswi kelas IX SMP Negeri 1 Susut Tahun Ajaran 2023 di Halaman Sekolah SMP N1 Susut, Banjar Sulahan desa Sulahan Kecamatan Susut, Rabu (31/05/2023).

Beberapa hari terakhir merupakan masa-masa perpisahan siswa/Siswi yang hendak lulus sekolah, baik di tingkat SMP maupun SMA sederajat. Salah satu diantaranya SMP Negeri 1 Susut, Kabupaten Bangli.

Dalam mengisi acara perpisahan, pihak sekolah menyuguhkan beberapa pertunjukan seperti Tari Pusparesti ,dan acara hiburan lainnya .

Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arh Sutrisno S.Sos. melalui anggota Babinsa Sertu I Nengah Yadnha menyampaikan, meski belum ada pengumuman kelulusan, perpisahan kelas IX atau seremonial penyerahan siswa-siswi kepada orang tua sudah dilakukan karena setelah pengumuman kelulusan, siswa dan orang tua sudah sibuk mencari sekolah dan mendaftarkan diri ke sekolah lanjutan.

Ia berharap pada pengumuman yang tidak lama lagi berlangsung para siswa-siswi bisa lulus 100%. Untuk diketahui pelepasan siswa siswi SMPN 1 Susut diikuti oleh siswa siswi sebanyak 300 orang.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Sekolah SMPN 1 Susut, Kades Sulahan, Babinsa desa Sulahan Sertu I Nengah Yadnya, Bhabinkamtibmas Desa Sulahan Aiptu I Wayan Sukayasa, serta siswa siswi dari SMPN1 Susut.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *