Babinsa Dampingi Tim Kesehatan Puskesmas Berikan Penyuluhan Tentang Kesehatan Ibu Hamil

banner 120x600

Tim kesehatan Puskesmas Tembuku I memberikan penyuluhan kesehatan Ibu dan Anak bertempat di Aula Kantor Desa Bangbang Kec. Tembuku, Kabupaten Bangli. Rabu (12/4).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Babinsa Pelda I Kadek Widiarta, Tim penyuluh dari Puskesmas Tembuku I (Ni Rai Eka Mahayani) beserta 1 orang Staf, ibu hamil Sebanyak 12 orang. Pada kesempatan tersebut petugas dari Puskesmas Tembuku I menyampaikan tentang kesehatan Ibu hamil harus dengan Gaya hidup sehat ibu hamil dimulai dengan mengonsumsi nutrisi tepat selama mengandung. Menjaga asupan makanan sehat untuk ibu hamil dengan gizi seimbang, serta menjalani hidup sehat akan membuat masa kehamilan Ibu jadi lebih aman dan nyaman.

Adapun tujuan dari penyuluhan ini diharapkan agar ibu-ibu hamil lebih peka terhadap kondisinya masing-masing serta kondisi perkembangan janin di dalam kandungan ibunya dan dianjurkan selama kehamilan agar rutin memeriksakan kandungannya supaya diketahui lebih awal apabila ada kendala selama kehamilan.

Di tempat terpisah Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arh Sutrisno, S.Sos mengatakan tujuan tujuan kegiatan ini

“Agar warga mengetahui tentang Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) terutama ibu hamil dan Balita, kami menghimbau kepada warga masyarakat untuk selalu berprilaku hidup sehat,” pungkasnya.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *