Peduli Stunting, Babinsa Waingapu Dampingi Pemberian Makanan Tambahan Balita

banner 120x600

Peduli terhadap perkembangan balita Kodim 1601/Sumba Timur melalui Babinsa Koramil 05/Waingapu, Sertu Wenseslaus N Soge mendampingi kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi anak-anak Balita di Desa Marada Mundi Kecamatan Kambata Mapambuhang, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (15/03/2023).

Sertu Wenseslaus N Soge dalam acara tersebut menyampaikan giat tersebut sebagai wujud kepedulian TNI pada anak anak penderita gizi buruk dengan memberikan makanan tambahan yang diberikan berupa: kacang hijau, beras ketan, susu SGM susu Dancow dan telur ayam.

Ia berharap giat PMT itu dapat membantu memulihkan kesehatan anak dengan gizi buruk atau stunting, dan semoga mereka kembali tumbuh sehat dalam masa pertumbuhannya.

Selain itu, ia juga berharap dengan giat PMT tersebut dapat memperbaiki gizi balita demi menurunkan angka stunting. Khususnya di Kabupaten SumbaTimur.

“Giat PMT ini penting untuk pemulihan gizi anak-anak dalam kategori gizi buruk sebagai upaya untuk memastikan tumbuh kembang balita dan anak agar sesuai dengan umurnya,” tutup Babinsa.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *