Puskesmas 1 Negara Dan Rutan Negara Lakukan Pemeriksaan Rutin Warga Binaan

Keterangan Foto : Puskesmas 1 Negara Dan Rutan Negara Lakukan Pemeriksaan Rutin Warga Binaan
banner 120x600

Jembrana, Pers Nasional – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Negara kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kesehatan fisik dan mental warga binaan. Bekerja sama dengan Puskesmas 1 Negara, kegiatan pemeriksaan kesehatan rutin dilakukan pada Selasa (21/01/2025) di Aula Garuda Wisnu Kencana Rutan Negara. Pemeriksaan ini fokus pada deteksi dini penyakit tidak menular seperti diabetes, hipertensi, dan gangguan jantung.

Kepala Rutan Negara, Lilik Subagiyono, menjelaskan pentingnya kegiatan ini sebagai bentuk pelayanan prima bagi para warga binaan. “Kami terus berupaya memberikan fasilitas kesehatan yang terbaik bagi warga binaan. Kerja sama dengan Puskesmas 1 Negara ini merupakan wujud nyata kepedulian kami terhadap kesehatan mereka,” ujar Lilik.

Lilik juga menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi sekaligus mendorong pola hidup sehat di kalangan warga binaan. “Dengan pemeriksaan ini, kami berharap para warga binaan lebih peduli pada kesehatan mereka dan mampu mengadopsi gaya hidup yang lebih sehat,” lanjutnya.

Di sisi lain, dr. I Kadek Riadi Wiranuaba dari Puskesmas 1 Negara turut mengapresiasi partisipasi aktif warga binaan dalam kegiatan ini. “Kami melihat antusiasme yang tinggi dari para warga binaan. Pemeriksaan ini tidak hanya memberi mereka pemahaman tentang kondisi kesehatan mereka, tetapi juga memotivasi untuk menjaga kesehatan secara berkelanjutan,” kata dr. Riadi.

Melalui kolaborasi berkelanjutan antara Rutan Negara dan Puskesmas 1 Negara, diharapkan kualitas hidup warga binaan dapat terus meningkat, sekaligus meminimalkan risiko penyakit tidak menular yang berpotensi membahayakan kesehatan mereka di masa depan. (!)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *