Guna Meningkatkan SDM Linmas Dan Babinsa Beri Pembekalan Serta Pelatihan Peningkatan Kapasitas Linmas Untuk Menciptakan Ketahanan Wilayah

Cyber Media News

Keterangan Foto : Guna Meningkatkan SDM Linmas Dan Babinsa Beri Pembekalan Serta Pelatihan Peningkatan Kafasitas Linmas Untuk Menciptakan Ketahanan Wilayah
banner 120x600

Dalam upaya meningkatkan dan penguatan kapasitas tenaga keamanan Linmas, Pemerintahan Desa Bunutin menyelenggarakan pelatihan tenaga pengamanan dan ketertiban Linmas yang bertempat di Balai Desa Bunutin Kecamatan Bangli, Kabupaten Bangli. Sabtu (22/7/23).

Dalam hal tersebut, Babinsa Koramil 01/Bangli Kodim 1626/Bangli Peltu I Ketut Udayana bertindak sebagai salah satu nara sumber pada kegiatan tersebut memberikan pembekalan dan pelatihan Linmas yang berjumlah 30 orang dengan materi yang diberikan yaitu ketrampilan Peraturan Baris Berbaris (PBB), Gerakan Pengaturan Lalu Lintas dan Penanggulangan Bencana pohon tumbang yang tujuanya untuk meningkatkan kemampuan Linmas dengan harapan agar Linmas mampu melaksanakan tugas dengan baik sesuai dengan peranya yakni membantu Pemerintah Desa, menciptakan keamanan dan ketertiban wilayah Desanya.

Harapanya Linmas bisa membantu melaksanakan keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, membantu dalam kegiatan sosial kemasyarakatan serta membantu upaya pertahanan negara serta fungsi Linmas atau dulu lebih dikenal dengan Pertahanan Sipil atau Hansip. “Linmas merupakan bagian dari masyarakat yang harus bisa memberikan contoh bagi masyarakat lainnya dalam penanaman disiplin dan semangat bela negara serta kedisiplinan adalah modal pokok dalam keberhasilan melaksanakan tugas ataupun kegiatan,” jelas Babinsa.

Di tempat terpisah, Dandim 1626/Bangli Letkol Arh Sutrisno S.Sos saat di konfirmasi mengatakan bahwa pembekalan dan pelatihan yang diberikan oleh Babinsa bersama Bhabinkamtibmas sangatlah penting tujuanya untuk meningkatkan wawasan, keterampilan dan kedisiplinan, terlebih dengan wawasan kebangsaan yang luas dan jiwa disiplin yang tinggi dapat menunjang pelaksanaan tugas dalam melayani dan mengayomi warga masyarakat. “Sebagai mitra Babinsa, Linmas diharapkan bisa meningkatkan wawasan, keterampilan dan kedisiplinan, terlebih dengan wawasan kebangsaan serta saling bekerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” jelasnya.

Harapanya anggota Linmas juga harus aktif dalam membantu peran aparat pemerintahan desa, dalam hal ini ikut serta berpartisipasi mewujudkan stabilitas keamanan dan ketertiban di Wilayah,” pungkasnya.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *