Pemerintah Desa Bandar Abung telah melaksanakan kegiatan penyerahan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Triwulan ke-3. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Balai Desa Bandar Abung, Kecamatan Abung Surakarta, Kabupaten Lampung Utara, pada hari Kamis (21/09/2023).
Dalam kegiatan ini, hadir beberapa pejabat seperti Camat Abung Surakarta, Kepala Desa Bandar Abung, Bhabinsa, Babinkamtibmas, Pendamping Desa, BPD, dan Aparatur Desa, bersama dengan puluhan Keluarga penerima manfaat (KPM).
Dalam sambutannya, Kepala Desa Bandar Abung, Edi Purnomo S.E, mengingatkan KPM penerima BLT untuk menggunakan uang tersebut untuk kebutuhan rumah tangga sehari-hari. Beliau menyampaikan, “Gunakan uang ini sesuai dengan kebutuhan, BLT bukan untuk membeli pulsa atau hal-hal yang kurang penting.”
Selain itu, Edi Purnomo juga menjelaskan bahwa jumlah KPM di Desa Bandar Abung yang menerima bantuan tersebut sebanyak 24 kepala keluarga, dan masing-masing keluarga menerima bantuan sebesar Rp900.000 untuk bulan Juli, Agustus, dan September.
Pada kesempatan itu, kepala desa juga mengimbau seluruh masyarakat untuk menggunakan air dengan bijak dan berhati-hati dalam penggunaan listrik, karena hal tersebut dapat memicu kebakaran. Beliau menjelaskan, “Saat ini kita sedang menghadapi musim kemarau yang cukup panjang, jadi warga harus berhati-hati dan waspada dalam penggunaan listrik dan menghadapi risiko kebakaran yang tidak diinginkan.”
sumber : lampungjaya.news